Selasa, 15 Juni 2010

TEMA XVIII: BERDOA ROSARIO

Pertemuan XVIII Katekese Lansia
TEMA : DOA ROSARIO

Dalam pertemuan ini dijelaskan mengenai hal ikhwal Doa Rosario. Baik juga bila dilakukan doa Rosario bersama dalam pertemuan. Hal ini sekaligus untuk mengetahui apakah katekumen yang bersangkutan telah mempraktikkan hidup doa yang baik sekaligus untuk mengajaknya berdoa bila belum mengenal Doa Rosario.

Penjelasan tentang Doa Rosario baik ditambahkan sebagai pengantar dan sebagai penutup digali pengalaman katekumen setelah berdoa Rosario.

Mengapa Tuhan menghendaki kita berdoa kepada Bunda Maria?

Kita berdoa kepada Bunda Maria karena Ia adalah Bunda Allah dan doa-doanya sangatlah besar kuasanya (Yoh 2:1-11). Ketika kita berdoa Salam Maria, kita menggabungkan penyembahan kepada Tuhan dan penghormatan kepada Bunda Maria. Kita menyatukan doa-doa kita kepada Tuhan dengan doa-doa Bunda Maria kepada Tuhan. Kita tidak menyembah Bunda Maria, kita hanya menyembah Tuhan saja. Ketika kita berdoa kepada Bunda Maria, kita menghormatinya sebagai Bunda Allah dan sebagai Bunda Rohani kita (Why 12:17, Yoh 19:26,27). Saat kita amat membutuhkan pertolongan, kita tidak saja berdoa sendiri kepada Tuhan secara langsung, tetapi kita juga meminta orang lain berdoa bagi kita dan bersama kita. Ketika kita berdoa Rosario, kita didukung oleh Bunda Maria, Bunda Allah yang Kudus, yang berdoa kepada Tuhan bagi kita dan bersama kita. Tuhan menghendaki kita menghormati Bunda Maria karena perannya yang istimewa dalam karya keselamatan Allah.

Salah satu doa khas umat katolik adalah DOA ROSARIO.
Gereja Katolik menetapkan bulan Mei dan Oktober, dikhususkan sebagai bulan Maria dan Bulan Rosario.

Doa ini dikenal umat beriman sejak berabad-abad yang lampau dan Gereja, menerima dan mengakuinya dalam bentuk dan metode yang kita kenal sekarang pada tahun 1214
Rosario berasal dari bahasa latin Rosarium (Rosa = bunga mawar), rosarium artinya karangan bunga mawar.

 Doa Rosario adalah doa kepada Tuhan Yesus dengan meneladani Bunda Maria. Doa rosario dirangkai dari doa Yesus Kristus dan Salam Malaikat, yaitu Bapa Kami dan Salam Maria

 Doa rosario adalah doa yang sederhana sekaligus mendalam. Rosario dapat dilakukan siapa saja, pengulangan kata-katanya mendatangkan kedamaian bagi jiwa. Renungan akan kisah hidup Yesus dalam peristiwa-peristiwa gembira, cahaya, sedih, maupun mulia dimaksudkan agar diamalkan dalam hidup kita sendiri.

 Doa Rosario adalah doa renungan. Setiap rosario kita memakai sebuah peristiwa / misteri. Misalnya memakai “peristiwa mulia”, kita diajak untuk merenungkan peristiwa kemuliaan yang dialami oleh Yesus sendiri & Maria, kemudian kita berimajinasi, dan memaknai pesan dari peristiwa kemuliaan yang kita doakan, sambil kita mengucapkan doa Bapa Kami, Salam Maria 10x, Kemuliaan, Terpujilah.

 Doa Rosario adalah RINGKASAN INJIL, karena di dalamnya dirangkai dan direnungkan sejarah keselamatan yang dipaparkan dalam Injil; mulai kisah-kisah sekitar kelahiran Yesus sampai dengan kebangkitan, kenaikan Tuhan serta pelayanan Yesus semasa hidup, menjadi ringkasan Injil yang lebih utuh.

 Doa Rosario sangat dianjurkan oleh para tokoh gereja diantaranya Paus Yohanes Paulus II dan berikut beberapa manfaat dari doa rosario :

 Mempersatukan kita dengan Bunda Maria serta menghantar mereka kepada Yesus.

 Memberi rasa damai bagi kita yang mendoakan, membimbing kita untuk memandang wajah Kristus dalam diri sesama, untuk peka terhadap kesedihan serta penderitaan sesama, serta membangkitkan kerinduan untuk menjadikan dunia lebih indah, lebih adil, lebih selaras dengan rencana Tuhan

 Berdoa rosario bersama-sama dalam keluarga akan mempersatukan kita dengan Keluarga Kudus, membawa harapan-harapan serta persoalan-persoalan mereka kepada Tuhan, serta memusatkan perhatian mereka kepada gambaran kehidupan Kristus.

 Biji-biji rosario juga dapat mengingatkan kita akan begitu banyaknya persahabatan dan ikatan persatuan serta persaudaraan yang mempersatukan kita dengan Kristus.

Bagaimana cara berdoa rosario ?

Doa Rosario diawali dengan Shahadat / Kredo (Aku Percaya), Bapa Kami, 3x Salam Maria dan Kemuliaan, kemudian dilanjutkan dengan merenungkan peristiwa-peristiwa penyelamatan dan masing-masing peristiwa terdiri dari Bapa Kami, 10x Salam Maria, kemuliaan dan terpujilah.

Kapan dan dimana kita bisa berdoa rosario ?
 Doa rosario dapat dilakukan secara pribadi, dalam keluarga, kelompok (persekutuan doa, pertemuan lingkungan, ibadat), dll
 Dapat dilakukan oleh siapa saja; anak-anak sampai orang tua, dimana saja dan kapan saja. Rantai Rosario adalah sebagai alat, tetapi jika tidak ada, kita dapat menggunakan jari-jari kita untuk berdoa.
 Secara khusus setiap bulan Mei dan Oktober, sebelum perayaan Ekaristi (misa sabtu dan minggu), akan diawali dengan doa Rosario. Dan juga di setiap lingkungan diadakan pertemuan setiap minggu untuk berdoa rosario bersama,

Mari kita bersama menghormati dan meneladani Bunda Maria untuk sampai kepada Yesus “ Per Mariam Et Jesum ”

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...